Sport

Motogp 2022 Tidak Diikuti the Baby Alien?

Motogp 2022 Tidak Diikuti the Baby Alien?

Kabar buruk menerpa tim Repsol Honda, ketika pembalap andalan mereka tidak juga kunjung membaik. Bahkan ada rumor yang mengatakan bahwa lima seri awal Motogp tidak akan diikuti oleh Mark Marquez. Pasalnya semenjak mengalami kecelakaan di momen terakhir 2021 semalam, dia belum juga mengalami perubahan berarti. 

Marquez terlalu dini mengakhiri musim balap di tahun 2021 ini. Bahkan dia harus melewatkan dua balapan terakhir di GP Portugal 2021 dan GP Spanyol 2021. Setelah mengalami cedera serius saat berlatih Motocross. 

Berita Hari Ini, Marquez Masih Belum Pulih

Semenjak kecelakaan itu, Marquez dikabarkan mengalami gegar otak ringan. Bahkan berita hari ini juga mengabarkan dia masih belum pulih. Tentu berbahaya jika memaksakan diri menggeber motor dalam kondisi demikian. 

The Baby Alien, julukan dari pembalap andalan Repsol Honda ini sempat mengalami kondisi serupa pada tahun 2011 silam. Ketika itu dia terlibat dalam kecelakaan ketika tengah mengikuti latihan Moto2 di Sepang. Akibatnya timbul beberapa trauma pada saraf troklearis. Mengakibatkan terjadinya kelumpuhan otot oblique superior. 

Permasalahan penglihatan yang kini tengah dia hadapi membuat Marquez terancam tidak bisa mengikuti 5 seri balapan di tahun depan. Pasalnya tim dokter telah menyatakan bahwa permasalahan Diplopia tersebut akan menjadi permasalahan serius dalam kurun waktu 5 bulan ke depan. Sehingga dia harus beristirahat sejenak dari dunia balap motor. 

Dr. Sánchez Dalmau di Hospital Clínic de Barcelona yang menjadi dokter mata Marquez pun telah menyambanginya kemarin, untuk melakukan beberapa pengetesan. Sang dokter mengatakan Marquez harus menjalani Perawatan konservatif dengan pembaruan berkala. Mengingat saraf mata keempat ini sudah pernah terluka beberapa tahun silam. 

Selain itu, dia juga wajib pusat medis setempat agar bisa membersihkan mata. Pasalnya ada beberapa butir pasir yang masuk ke dalam mata usai mengalami kecelakaan besar tersebut. 

Meski mengalami musibah, Marquez tetap mengakhiri tahun 2021 ini sebagai pembalap top dari Honda. Terutama karena juara 6 kali MotoGP ini sukses memenangkan balapan di Sachsenring, Sirkuit Amerika dan Misano.

 

Share this post

About the author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *